Selasa, 21 Juni 2011

TIPS MENJADI TRAINER

Ada yang perlu diperhatikan jika kita menjadi seorang trainer(pelatih) . Fungsi trainer bukan seperti seorang pelatih, tetapi menjadi fasilitator yang baik dalam mengelola forum . Baik forum besar ataupau kecil yang melibatkan masyarakat.
1. Suara Perlu di perhatikan.
    suara berpengaruh terhadap audience terutama untuk keras dan lunaknya penyampaian.
2. Pandangan Tidak Merata
    Tips untuk menjadi trainer ketika bertemu dengan audience yang perlu dilakukan adalah melihat keseluruh
    audience.
3. Jangan Monoton
    tidak ada inprovisasi
4. Intonasi
5. Bahasa Tubuh
6. Jangan Terburu-buru
7. Suasana Hati
8. Lingkungan yang Mendukung.
9. Penguasaan Materi
10. Banyak Gerak

Selasa, 14 Juni 2011

Kesuksesan

Dalam sebuah diskusi yang dilakukan beberapa teman-teman, sambil terhidang teh manis dan aneka cemilannya. Ada hal yang menarik yang perlu dicoba ditulis ulang untuk diabadikan dalam sebuah narasi-narasi singkat yang mungkin bisa bermanfaaat.
Diskusi yang dilakukan beberapa teman mengangkat tentang sukses. Sebuah kata-kata yang sering kita dengar dan menjadi pembicaraan.Membicarakan makna sukses biasanya yang menjadi sebuah parameter adalah benda dan karir . Saya sukses karena saya busah bisa membeli deposito sekian ratus juta atau sekian miliar atau usahanya telah berdiri beberapa cabang diberbagai kota. Saya sukses karena sudah memiliki rumah dan mobil. Saya sukses ketika sudah menjabat posisi manajer atau jabatan politis, misalkan anggota dewan ,lurah, bupati, gubernur atau presiden.
Tapi ada teman yang nyeletuk juga, sukses itu ketika aku sudah bisa menunaikan rukun Islam yang ke - 5 yaitu naik haji, ada juga yang menyampaikan bahwa sukses itu ketika anakku sudah 5 dan semua sudah bisa selesai kuliahnya.
Wajar orang menggunakan parameter sukses dengan capaian kuantitatif dan yang langsung bisa dilihat.Karena tersebut nyata dan terlihat . Tapi ada satu hal bisa kita cermati bersama bahwa parameter sukses itu berubah-ubah tergantung dari sudut pandang dan pola pikir dari pribadi masing-masing. Dan ini menjadi sebuah keberagaman yang menjadi sebuah keniscayaan didalam hidup ini.Sebuah nilai keberagamaan dalam pandangan dan pemikiran yang membuat hidup ini menjadi lebih berwarna, bermakna dan menjadikan hidup ini menjadi lebih hidup.

Senin, 13 Juni 2011

Masih Ada Langit

Pesan yang disampaikan oleh orang-orang yang pinter, orang tua dan guru-guru adalah bahwa diatas langit masih ada langit. Pesan ini mungkin singkat secara bahasa tapi panjang dan dalam dalam artian makna. Ketika kita bisa memahami maknanya mengandung pelajaran yang sangat mendalam. minimal sebagai berikut:
1. Sebagai manusia kita diminta untuk tidak mengandalkan kedudukan yang sekarang kita jabat. jadi tidak aji mumpung.karena setiap yang kita jabat ada yang mengawasi,ada yang memonitoring amanah yang kita miliki. Jika kita jadi dukuh yang mengawasi lurahnya, jika kita jadi lurah yang mengawasi bupatinya, jika kita jadi bupati yang mengawasi gubernurnya, jika kita jadi gubernur yang mengawasi presidennya, jika kita jadi presiden yang mengawasi rakyatnya. 
2. Langit itu tidak jelas batasnya, jadi langit adalah sebuah kesepakatan, atau dengan kata lain langit adalah batas  pandang dari manusia, jadi ini relatif dan setiap manusia memiliki persepsi yang berbeda - beda . Hal ini dikandung maksud bahwa segala sesuatu yang ada didunia ini hanya fatamorgana semua serba semu dan hanya sesaat. Tidak ada yang abadi didunia ini. Ketika kita mengetahui bahwa hidup ini hanya fatamorgana maka kita seyogyanya bahwa hidup yang fatamorgana ini jangan sampai mengalahkan yang abadi . Jadi orioentasi yang fatamorgana ini kita jadikan pijakan untuk meraih yang abadi. Jangan sampai yang fatamorgana mengalahkan yang abadi. Dan jelas yang abadi adalah akhirat nanti.

Selasa, 07 Juni 2011

TAMU AGUNG

TAMU AGUNG

keluargaku










Tepat pada tanggal 18 April 2011 pukul 8.45 keluarga mendapatkan tamu agung. Tamu agung yang telah ditunggu dan dipersiapkan jauh –jauh hari. Tepatnya 9 bulan kami sekeluarga menunggu menyipakan kedatangan tamu agung tersebut. Ya hari yang melelahkan. Tapi alhamdulilah dengan kesabaran dan ketulusan tamu agung tersebut sudah hadir dihadapan kami sekeluarga.

Akhirnya hari yang ditentukan datang juga , kebetulan kami hanya berdua yang menyambut tamu agung tersebut.tepatnya di tempat klinik Bidan ibu Suwarti Selang Wonosari. Setelah sempat menunggu 8,5 jam tempat bidan ibu warti akhirnya tamunya datang juga.

Tamunya dengan ciri-ciri sebagi berikut: secara fisik perempuan,berat 2.9 kg , tinggi 49 cm dengan wajah bulat berkulit kuning langsat, berambut lurus dan pada waktu datang. Subhanalllah nangisnya kenceng banget dan kami sambut dengan lantunan takbir memuji kebesaran allah.

Setelah menunggu kurang lebih 8 jam tamu kecil tersebut baru bisa  diajak pulang kerumah kami. Dirumah tamu tersebut disambut oleh keluargaku yang lain : oza, ira simbahnnya dan tetangga tetangga yang lain ,

Setelah satu minggu tinggal dirumahku, tamu kecil tersebut kami beri nama ghaida hanin yang artinya kurang lebih anak perempuan yang anggun dan berhati lembut, kami potongkan 1 ekor kambing untuk disate, digulai dan ditongseng dan dibagikan kepada tetangga, dan handai taulan.

Akhirnya tamu agung tersebut menjadi keluarga kecilku. Menemani oza, ira dan kami berdua . besar harapankku untuk anakku yang ketiga ini . Semoga bisa menghiasi rumah kami dengan celoteh dan tawanya. Dan bisa mengharumkan nama keluarganya dan bisa berguna bagi semua.

OPTIMISME WARGA PONJONG

Tepat tanggal 6 Juni 2011 desa ponjong kedatangan tim penilain lomba desa tingkat propinsi di desa Ponjong Gunungkidul.Tamu disambut oleh muspika dan kepala desa di tugu perbatasan wonosari. Sampai tugu desa ponjong tim penilai disambut simulasi pengamanan masyarakat dan oleh siskamling padukuhan karangijo dengan simulasi penangkapan maling oleh masyarakat. , Dilanjutkan dengan  tarian  poco-poco ibu-ibu .

Tim penilai dibawa kedesa ponjong dengan dilanjutkan acara seremonial berupa sambutan –sambutan , hiburan dan paparan kepala desa ponjong dilanjutkan makan siang di potensi unggulan desa ponjong , yaitu dikawasan obyek wisata gunungkendil.

Setelah dari gunungkendil dilanjutkan meninjau home indutri, peresmian sekolah sepakbola tunas timur, mengunjungi pedukuhan sample yaitu di pedukuhan sumber lor ponjong. Dan dilanjutkan menuju unit pembibitan rakyat untuk pembibitan lele, nila, ikan hias, udang lobster  dan ayam bekisar yang ada di padukuhan karangijo wetan.

Sejak kedatangan tim penilai dari propinsi di batas desa ponjong , tim sudah disambut oleh lautan manusia yang membuat pagar betis disepanjang jalan menuju desa Ponjong. Seluruh elemen masyarakat  tua muda dan seluruh masyarakat menyambut kedatangan  tim penilai lomba desa tingkat propinsi. .

Ketika masyarakat bersinergi dengan pemerintah untuk menyuksesakan lomba desa maka terbentuk sebuah kekuatan yang bisa menguatakan opini bahwa desa ponjong layak untuk maju ketingkat nasional mewakili propinsi daerah istimewa Yogyakarta.

Hal ini diperkaut dengan kesan dan pesan yang disampaikan hendar susilowati sh ketua tim penilai lomba desa tingkat propinsi yang terjun langsung kedesa ponjong untuk mencross cek data yang sudah disampaikan ke tim penilai propinsi sebagia berikut:
Admisnistarsi pendidikan . sangat bagus dan memuaskan contoh sekolah sepabola tunas timur..
Budaya dan pariwisata sangat menonjol  terutama  obyek wisata unggulan gunugkendil.
Kesehatan  memuaskan ,perekonomian bagus ditandai dengan sentra perekonomian,
keamamana dan ketertiban mantab.Profil desa bagus, keuangan bagus didukung dengan sitem komputer dan akuntabel, lembaga masyarakat  sudah sinergi dengan pemerintah desa..administrasi pkk baik.kegiatan 10 pkk mantab.

Dari statment yang disampaikan ketua tim ada optimisme yang menyeruak didada warga ponjong, ada semangat yang semakin membuncak,bahwa kami seluruh desa ponjong siap untuk mewakili propinsi diy untuk maju ke tingkat nasional dalam perlombaan desa tingkat nasional.
tim penilai beserta bupati disambut mbah moyo dan ibu pkk diwisata unggulan  desa ponjong  yaitu obyek wisata  Gunungkendil